About me ..

Foto saya
Tangerang, Banten, Indonesia
hello My Names Putri, Some friends call me Ucul. im a mothers of 4 Amazing kiddos. i love to travel anywhere as long as happiness there. and this BLOG is place to share a STORY bout my TRAVELING experience. happy reading :)

Cari Blog Ini

Minggu, 24 Juli 2022

RS Premier Bintaro Health Talk : Penanganan Terkini Saraf Kejepit

Assalamualaikum..

Pagi itu Selasa, 19 July 2022 aku seneng banget karena dapat kesempatan untuk menghadiri pertemuan para Blogger dan Vlogger untuk event Talk show dan juga berkesempatan untuk Hospital Tour RS Premier Bintaro di Tangerang Selatan.

Ini pertama kalinya aku tau RS Premier Bintaro, dan tema yang akan dibahas pun sesuai banget sama apa yang aku sedang alami belakangan ini. Tentang Saraf Kejepit.
Begitu masuk lobby utama aku langsung disambut dengan Dalby.
Dalby ini bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan seputar RS Premier Bintaro





Dr.Ajiantoro, Sp.OT
Beliau sangat detail menjelaskan bagaimana penanganan yang tercepat dan bagaimana posisi duduk kita apa sudah sesuai selama ini apa belom.
Low Back Pain (Nyeri Punggung Bawah) : Hampir setiap orang mengalami dan 80% mengalami 1x nyeri punggung dalam episode kehidupan

Penyebab Low Back Pain :
- Otot
- Ligamen
- Sendi Facet 
- Tulang 
- Bantalan 
- Saraf terjepit, nyeri neurogenik.

RED FLAGS yang dialami saat Saraf Kejepit dan harus ke RS 
- Nyeri yang terjadi mendadak dan tak tertahankan
- Nyeri yang bersifat progresif dan tidak hilang dengan istirahat
- Nyeri yang menjalar ke kedua tungkai kaki,
- Nyeri yang berkaitan dengan perubahan posisi
- Nyeri dengan kelemahan tungkai kaki.
- Kesemutan, Baal , atau kebas pada tungkai kaki
- Kelemahan kedua tungkai kaki saat berdiri atau berjalan.

Itu hanya sebagian kecil materi yang dibahas pada talkshow bersama Dr.Ajiantoro, menurut saya satu jam pun masih kurang banget membahas Saraf Kejepit. Dan Happy nya lagi aku dapat voucher untuk konsultasi gratis bersama Dr.Ajiantoro di RS Premier Bintaro.. Yeaaayyy 


RS Premier Bintaro, Rumah Sakit Nyaman dan Hangat
Biasanya setiap berkunjung kerumah sakit hal yang ada dibenak ku itu ramai, gaduh , berisik dan tidak kondusif.
Ditambah lagi Suster-suster yang galak serta tidak ramah. Nyatanya begitu sampai di lokasi semua buyar tidak sesuai dengan bayanganku. Semua staf yang ku temui selalu ramah dengan senyuman hangat.
Banyak orang lalu lalang tapi semua sangat tertib dan rapih serta protokol kesehatan di RS Premier Bintaro pun sangat dipatuhi. Jadinya aku merasa nyaman dan aman.

Lobby utama yang disambut hangat oleh petugas dan sigap menjawab pertanyaan ku serta tujuanku, petugas langsung memberikan jawaban yang tegas namun ramah.
Didalam area ada beberapa store untuk Tamu pasien atau pengunjung layaknya seperti Mall yaitu ada Coffee Shop.
Bisa dibilang RS Premier Bintaro ini RS yang exclusive namun ternyata 70% Pasien yang ada disini adalah rujukan dari beberapa perusahaan dan 30% Pasien Pribadi.

RS Premier Bintaro adalah bagian dari Ramsay Health Care Group, Australia Group rumah sakit swasta terbesar di Australia dengan lebih dari 100 rumah sakit serta fasiltas day di Australia, Prancis, Inggris dan juga Indonesia

Hospital Tour RS Premier Bintaro dengan Fasilitas Canggih dan Baru
Sebelum acara Health Talk, aku dan rekan-rekan Blogger dan Vlogger semua diajak keliling untuk kita Hospital Tour. Dan bisa melihat apa saja yang ada di RS Premier Bintaro layanan kesehatan.
Aku masuk kelompok 5 yang dipandu dengan Ibu Putri.

Skin & Laser Clinic 
Layanan poli ini walaupiun umurnya baru mendekati satu tahun dan nanti tanggal 5 Agustus 2022 akan Aniversary 1 tahun tetapi mempunya keistimewaan loh.
Jadi di Poli ini menggunakan tekhnologi yang paling terkini untuk treatment disini menggunakan alat Fotona Laser. 
Manfaat dari Laser Fotona sangat baik untuk peremajaan kulit, mengurangi bekas jerawat, mengurangi kerutan halus dan pigmentasi serta memperbaiki kulit yang kendur.
di Poli Skin & Laser ini bukan hanya untuk kecantikan saja tapi juga bisa digunakan untuk THT dan bisa juga terapi untuk mengurangi ngorok 




Ruang Radiologi
Tidak boleh banyak orang yang masuk kedalam ruangan Radiologi ini. Ada tempat menunggu yang nyaman sekali didalam ruangan Radiologi. Tidak terlalu besar namun sangat nyaman dengan ornamen yang ada didalam ruangan ini.


Setelah itu aku bergegas menuju Ruangan untuk pemeriksaan Jantung Dewasa dan Anak-anak
Mamografi Pemeriksaan Payudara

Lalu saya menuju layanan Radiologi yang menggunakan teknologi MRI (Magnetic Resonance Imaging) 3 Tesla.
RS Premier Bintaro ini menjadi Rumah sakit yang pertama yang memiliki alat ini. Teknologi ini menggunakan magnet yang guna untuk pemindaian radiologinya untuk menghasilkan gambar struktur tubu kita. 
Yang kerennya lagi nih, pasien yang sedang melakukan proses MRI ini dapat juga sambil menonton Netflik ataupun mendengarkan lagu pilihan pasien sehingga selama pemeriksaan Pasien menjadu lebih nyaman.
Selain itu, Radiologi RS Premier Bintaro adanya tekhnologi Air Coils yang bisa digunakan untuk pasien dengan masalah tulang belakang, agar pasien dapat berbaring saat sedang proses MRI dilakukan.




Seneng banget sih rasanya bisa berkunjung ke RS Premier Bintaro. Dari sini akupun juga dapat ilmu baru tentang Penangan Terkini Saat Saraf Kejepit, serta membuat aku jadi lebih banyak tau tentang RS Premier Bintaro ini,
Untuk semua Fasilitas dan pelayanan yang ada disini aku akui semua keren dan aku acungi Jempol dua heheheh.

Terimakasih banyak untuk Team RS Premier Bintaro yang udah bikin acara yang bagus dan infomatif sekali.
Dan terimakasih juga dan sampai jumpa untuk teman-teman Blogger dan Vlogger, semoga kita bisa ketemu lagi dilain kesempatan.



Untuk Info lebih lengkap lagi terkait RS PREMIER BINTARO kalian langsung aja kunjungi Sosial Media nya yaaaaa....

Junior Musical Wonderland - The Chocolate Factory . Pengalaman Baru Anak-Anaku Menyaksikan Pertunjukan Seni Peran.

     Assalamualaikum ..      Aku mau cerita nih, rabu sore aku ajak empat anak-anakku untuk liat pertunjukan drama musical. Beberapa hari se...